Kamis, 11 Juli 2013

CIRI-CIRI ORANG SEDANG GALAU

Kegalauan seseorang bisa diakibatkan dari berbagai hal yang dialaminya. Misalnya, masalah keluarga, masalah percintaan hingga masalah-masalah dari lingkungannya. Berikut kita akan lihat beberapa ciri-ciri orang yang sedang galau. 1.Tatapan mata kosong dan jauh. Saking jauhnya, tak bisa diukur dengan apapun hingga lupa untuk berkedip. 2.Mulut menganga dan pikiran yang kosong. Tak tahu harus berbuat apa, mengakibatkan mulut menganga secara otomatis hingga tanpa sadar dihinggapi lalat. 3.Mengurung diri di dalam kamar, sambil mendengar musik yang bernuansa mellow. Nangis terisak-isak di pelukan bantal dan guling. 4.Menyendiri dari keramaian teman-teman dekat, dan selalu memilih tempat-tempat yang paling pojok. 5.Tidur tak nyeyak, makan tak enak yang mengakibatkan badan mulai mengurus, pipi semakin kempot, wajah tak bersemangat dan tak pernah tersenyum. 6.Mudah tersinggung dan sensitif dalam menanggapi sesuatu atau perkataan dari seseorang. Padahal yang diceritakan cerita-cerita lucu. 8.Anda semakin serius membaca artikel ini, hingga Anda tak sadar bahwa artikel ini tak memiliki No.7. 9.Anda mulai menghitung dari awal dengan menggunakan jari telunjuk dan mulut komat-kamit karena merasa dikerjai oleh penulis. 10.Setelah menghitung dengan teliti, dan Anda mulai berkata dalam hati "SELOMPRET GUE DIKERJAIN" 11.Anda pun mulai tersenyum kecil, setelah menyadari kekeliruan kecil ini. Karena Artikel ini dibuat, untuk menghibur hati Anda yang sedang dilanda kegalauan. ‪#‎JOn‬ Mana JOn???#

Tidak ada komentar :